The kingdom of Una Una, terbentuk tahun 1899, terletak di pulau Togian, provinsi Sulawesi Tengah.
The kingdom of Una Una, was founded in 1899. Located on Sulawesi, the island of Togian, provinsi Sulawesi Tengah.
For english, click here
Lokasi kab. Tojo Una Una
* Foto sultan dan raja yang masih ada di Sulawesi: link
* Foto sultan dan raja di Sulawesi dulu: link
* Foto kerajaan2 di wilayah Poso: link
* Foto suku Bugis: link
* Foto suku Toraja: link
* Foto situs kuno di Sulawesi: link
Sejarah kerajaan Una Una
Pada mulanya penduduk yang mendiami daerah Poso berada di bawah kekuasaan pemerintah Raja-Raja yang terdiri dari Raja Poso, Raja Napu, Raja Mori, Raja Tojo, Raja Una Una dan Raja Bungku yang satu sama lain tidak ada hubungannya.
Keenam wilayah kerajaan tersebut di bawah pengaruh tiga kerajaan, yakni:
* Wilayah Bagian Selatan tunduk kepada Kerajaan Luwu yang berkedudukan di Palopo,
* Wilayah Bagian Utara tunduk dibawah pengaruh Raja Sigi yang berkedudukan di Sigi (Daerah Kabupaten Donggala),
* Wilayah Bagian Timur, yakni daerah Bungku termasuk daerah kepulauan tunduk kepada Raja Ternate.
Pada masa raja ke-7 Kerajaan Togean, yang bernama Zakariah 1896-1899 memerintah datang para kompeni Belanda untuk melakukan persahabatan dan kerja sama, namun di balik itu raja Zakariah dipaksa untuk menandatangani pernyataan tunduk dan takluk terhadap kolonial dan bersedia pusat kerajaan Togean di pindahkan di wilayah Una-Una.
Dengan perpindahan pusat kerajaan tersebut maka raja Zakariah digantikan oleh Muhammad Marudjeng Dg. Materru sebagai raja pertama di kerajaan Una-Una (1899 – 1926), kemudian Muhammad Marudjeng Dg. Materru digantikan oleh Lapalege Laborahima dan akhirnya raja terakhir di Kerajaan Una-Una adalah Sainudin Lasahido (1946-1950).
Pada tahun 1951 kerajaan Una-Una di lebur menjadi kepala Swapraja dengan demikian maka sistim kerajaan berakhir diwilayah Una-Una.
– Sumber: link (website tidak hidup lagi)
Daftar Raja
* 1899-1926: Materru, raja pertama di kerajaan Una-Una
* Lapalege Laborahima
* 1946-1950: raja terakhir di Kerajaan Una-Una adalah Sainudin Lasahido
Peta-peta Sulawesi masa dulu
Untuk peta peta kuno (1606, 1633, 1683, 1700, 1757, 1872, abad ke-19): klik di sini
Peta Sulawesi dan Maluku, tahun 1683
Sumber / Source
– Sejarah kabupaten Tojo – Una Una: http://wisataampana.blogspot.co.id/2015/03/kabupaten-tojo-una-una.html