Kerajaan Kutai Kuno / Kutai Martadipura: abad ke4 – 1365.
Kutai Martadipura adalah kerajaan bercorak Hindu di Nusantara yang memiliki bukti sejarah tertua. Berdiri sekitar abad ke-4. Kerajaan ini terletak di Muara Kaman, Kalimantan Timur, tepatnya di hulu sungai Mahakam. Kerajaan ini menjadi Kesultanan Kutai Kartenegara.
Kerajaan Kutai berakhir saat raja Kutai yang bernama Maharaja Dharma Setia tewas dalam peperangan di tangan Raja Kutai Kartanegara ke-13, Aji Pangeran Anum Panji Mendapa. Perlu diingat bahwa Kutai ini (Kutai Martadipura) berbeda dengan Kerajaan Kutai Kartanegara yang saat itu ibukota di Kutai Lama.
The ancient Kingdom of Kutai Martadipura: 4th century – 1365
This kingdom became the Sultanate of Kutai Kartenegara.
For english, click here
Lokasi Kabupaten Kutai Kartanegara
* Foto sultan dan raja yang masih ada di Kalimantan: link
* Foto raja2 di Kalimantan dulu: link
* Foto istana kerajaan di Kalimantan: link
* Foto suku Dayak: link
* Foto Kalimantan dulu: link
* Foto perang belanda di Kalimantan, abad ke-19: link
Sejarah / History kerajaan Kutai Martapipura
Garis sejarah
* Kerajaan Sentawar, cikal bakal kerajaan Kutai, abad ke-4, link
* Kerajaan Muara Kaman, cikal bakal kerajaan Kutai, abad ke-4, link
* Kerajaan Kutai, abad ke4 – abad ke-14,
* Kesultanan Kutai, abad ke-14 – 1960, link
Kutai Mulawarman eksis mulai tahun 400 sd 1605, pada tahun 1605 itu Maharaja terakhir Kutai Mulawarman bernama Dharma Setiya terbunuh oleh Pangeran Adjie Mendapa dari Kutai Kartanegara di Muara Kaman. Setelah mengalahkan kerajaan Kutai Mulawarman Martadipura yang telah eksis selama hampir 11 abad maka Kutai Kartanegara lalu diangkat oleh Belanda sebagai KeSultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura dibawah ratu kerajaan Belanda. Kutai Kartanegara dengan rajanya yang pertama yaitu Adjie Batara Agung Dewa Sakti mulai eksis pada abad ke 12 di wilayah Kutai Lama untuk membajak kapal2 dagang dari China dan India yang akan menuju Muara Kaman untuk berniaga dengan kerajaan Kutai Mulawarman Martadipura.
Kerajaan Kutai berakhir saat Raja Kutai yang bernama Maharaja Dharma Setia tewas dalam peperangan di tangan Raja Kutai Kartanegara ke-13, Aji Pangeran Anum Panji Mendapa. Perlu diingat bahwa Kutai ini (Kutai Martadipura) berbeda dengan Kerajaan Kutai Kartanegara yang saat itu ibukota di Kutai Lama (Tanjung Kute).
Kutai Kartanegara inilah, pada tahun 1365, yang disebutkan dalam sastra Jawa Negarakertagama. Kutai Kartanegara selanjutnya menjadi kerajaan Islam. Sejak tahun 1735 kerajaan Kutai Kartanegara yang semula rajanya bergelar Pangeran berubah menjadi bergelar Sultan (Sultan Aji Muhammad Idris) dan hingga sekarang disebut Kesultanan Kutai Kartanegara.
– Sumber: Wiki
Kerajaan Kutai diketahui berdasar sumber berupa prasasti (yupa) berjumlah tujuh buah. Kerajaan Kutai diperkirakan muncul pada abad ± 4 M. Sumber: http://www.wacananusantara.org/kerajaan-kutai/
Kerajaan Kutai berakhir saat Raja Kutai yang bernama Maharaja Dharma Setia tewas dalam peperangan di tangan Raja Kutai Kartanegara ke-13, Aji Pangeran Anum Panji Mendapa. Perlu diingat bahwa Kutai ini (Kutai Martadipura) berbeda dengan Kerajaan Kutai Kartanegara yang saat itu ibukota di Kutai Lama (Tanjung Kute).
Kutai Kartanegara inilah, pada tahun 1365, yang disebutkan dalam sastra Jawa Negarakertagama. Kutai Kartanegara selanjutnya menjadi kerajaan Islam. Sejak tahun 1735 kerajaan Kutai Kartanegara yang semula rajanya bergelar Pangeran berubah menjadi bergelar Sultan (Sultan Aji Muhammad Idris) dan hingga sekarang disebut Kesultanan Kutai Kartanegara.
– Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Kerajaan_Kutai
Daftar Raja / List of kings
Memerintah dari Tahun 350-1605 di Muara Kaman.
Disadur dari kumpulan catatan A. Iansyahrechza. F dalam buku memburu sejarah Kutai 1996
* 350-375: Maharaja Sri Kundungga / Sri Gedongga
* 375-400: Maharaja Sri Acwawarman / Wamsekerta
* 400-446: Maharaja Sri Mulawarman Naladewa / Wamseragen
* 446-495: Maharaja Sri Wangsa Warman
* 495-543: Maharaja Maha Wijaya Warman
* 543-590: Maharaja Gaja Yana Warman
* 590-637: Maharaja Wijaya Tungga Waraman
* 637-686: Maharaja Jaya Tungga Nagawarman
* 686-736: Maharaja Nala Singawarman
* 736-783: Maharaja Nala Perana Tungga Warmandewa
* 783-832: Maharaja Gadingga Warmandewa
* 832-879: Maharaja Indra Warmandewa
* 879-926: Maharaja Singa Wirama Warmandewa
* 926-972: Maharaja Singa Wargala Warmandewa
* 972-1020: Maharaja Cendera Warmandewa
* 1020-1069: Maharaja Prabu Mula Tunggaldewa
* 1069-1117: Maharaja Nala Indradewa 1069-1117
* 1117-1166: Maharatu Mayang Mulawarni /Putri Aji Pidara Putih
* 1166-1214: Maharaja Indra Muliia Tungga Warmandewa
* 1214-1265: Maharaja Sri Langkadewa
* 1265-1325: Maharaja Guna Perana Tungga
* 1325-1337: Maharaja Nala Duta (Dewan RajaPerwalian)
* 1337-1373: Maharaja Puan Reniq Gelar Wijaya Warman
* 1373-1407: Maharaja Indra Muliia
* 1407-1425: Maharaja Sri Ajidewa
* 1425-1453: Maharaja Mulia Putra
* 1453-1509: Maharaja Nala Praditha
* 1509-1534: Maharaja Indra Parutha
* 1534-1605: Maharaja Derma Setiya
– Sumber / Source: http://kutaihulu.blogspot.co.id/2011/08/kerajaan-kutai-martapura-martadipura.html
Yupa Inscription. Sumber: http://kebudayaanindonesia.net/culture/1226/mulawarman-epigraph
Peta Kalimantan (Borneo) kuno
Untuk peta-peta Kalimantan kuno (1570, 1572, 1594, 1601, 1602, 1740, 1747, 1760, 1835), klik di sini.
Peta Kalimantan (Borneo) tahun 1601
Sumber
– Sejarah kerajaan Kutai kuno di Wiki: link
– Sejarah kerajaan Kutai kuno: http://keckotabangun.blogspot.co.id/2011/02/kerajaan-kutai-martapura-martadipura.html
– Sejarah kerajaan Kutai kuno: http://www.gurusejarah.com/2014/09/sejarah-kerajaan-kutai-kerajaan-hindu.html
– Sejarah kerajaan Kutai kuno: http://informasiana.com/sejarah-kerajaan-kutai-yang-lengkap-selamat-membaca/
– Sejarah raja raja kerajaan Kutai kuno: http://www.sejarahnusantara.com/kerajaan-hindu-buddha/sejarah-raja-raja-kerajaan-kutai-martadipura-abad-ke-4-10012.htm
– Daftar raja: http://kutaihulu.blogspot.co.id/2011/08/kerajaan-kutai-martapura-martadipura.html