Amfoan, kerajaan / P. Timor – prov. Nusa Tenggara Timur

Kerajaan Amfoan terletak di pulau Timor, prov. Nusa Tenggara Timur, Kab. Kupang.
Kerajaan ini berdiri sejak abad ke-17.

The kingdom of Amfoan. Located on the island of Timor, district of Kupang.
This kingdom exists since the 17th century.
For english, click here

Lokasi pulau Timor

Pulau Timor

—————————————
Lokasi kerajaan Amfoan, peta 1911 M

Kerajaan di Timor barat, 1911


Foto kerajaan-kerajaan di Timor

* Foto raja-raja yang sekarang di Timor: link
* Foto raja-raja yang dulu di Timor: link
* Foto istana kerajaan di Timor: link


KERAJAAN AMFOAN

Tentang raja kerajaan Amfoan (2019)

Raja Amfoang sekarang: Robert Gordon Manoh; dilantik 27/9/2001.
Ia merupakan putera ke-4 dari raja terakhir yang berkuasa, dan merupakan anggota dewan setempat.

Raja Robert Manoh of Amfoan. Foto Private Collection mr. D. Tick

Raja Robert Manoh of Amfoan


Sejarah kerajaan Amfoan

Pada abad ke-16, bangsa Portugis tiba di P. Timor, dan ratusan tahun kemudian tibalah bangsa Belanda. Pertempuran kedua bangsa untuk memperebutkan hegemoni di pulau tersebut pun berkecamuk. Sejumlah kerajaan di pulau tersebut secara bergantian bersekutu dengan kedua belah pihak dan juga dengan orang Topas, kelompok penduduk berdarah campuran yang sudah sejak lama memegang kekuasaan di bagian yang dikuasai Imperium Portugal.

Kerajaan Amfoang berada di sisi barat Oecussi-Ambeno, pusat kekuatan bangsa Portugis dan Topas. Oecussi-Ambeno berada di bawah pengaruh Amfoang. Pada tahun 1659, hanya seorang pendeta yang tinggal di sini menurut sumber Belanda. Menurut sumber Belanda dari abad ke-17, kerajaan Sonbai tumpang tindih dengan kerajaan Amfoang. Sonbai berperan sebagai pemimpin di Timor Barat.

Pada tahun 1683, Nai Toas, pemimpin militer Amfoang yang juga saudara raja, mencari perlindungan di Kupang bersama dengan 154 pengikutnya. Karena popularitasnya, ia takut dibunuh oleh raja. Lainnya juga ikut melarikan diri dan bermukim di Oesapa, Kelapa Lima, Kupang. Pada tahun itu juga, Amfoang memutuskan untuk bersekutu dengan Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC) dan menjadi salah satu dari “5 Sekutu Setia” Belanda, yang sejak abad ke-18 membentuk kekuatan kecil di Timor.

Hingga tahun 1756, VOC memegang kekuasaan tertinggi di Timor Barat meskipun penguasa setempat (raja) masih memegang kendali langsung atas wilayahnya. Pada tahun 1800, Belanda membagi Amfoang dalam 2 bagian: Amfoang Naikliu dan Amfoang Timau. Raja Amfoang Naikliu berkuasa di Naikliu dan sejumlah desa kecil, sementara raja Amfoang Timau berkuasa di pegunungan dan pedalaman. Antara tahun 1864-1870, kerajaan Sonbai dan Sorbian Amfoang berperang di kerajaan Kupang untuk hak pemanfaatan pinang. Pada tahun 1910, kedua kerajaan yang sebelumnya terpecah itu dipersatukan oleh Talnoni, raja Amfoang Naikliu. Wangsa tersebut tidak diakui oleh penduduknya.

Sejak Residen Hazaert menjalankan politik divide in impera nya menciptakan wilayah yang disebut” Zespalengebied” terbentuklah dua kerajaan di Amfoang yang keduanya beribu kota di pinggir pantai  didalam wilayah Zespalengebied  yakni: Amfoan Timau  yang rajanya berada di Soliu dan Amfoang Sorbian  yang rajanya berada di Naikliu, lebih kurang 12 km sebelah timur Soliu. Sedangkan kerajaan Amfoan yang didirikan oleh  Foan Leu  beribukota di Bitimo. Dalam tahun 1909 (Gouv. Besluit 14 April 1909 No. 6), Amfoan-Sorbian dan Amfoan-Timau dipersatukan kembali, dan Korte-verklaringnya ditandatangani bersama oleh Baki Mano dari Amfoan-Timau dan WillemTafin Talnoni dari Amfoan-Naikliu.
Tahun 1910 Baki Mano meninggal, maka WillemTafin Talnoni dijadikan Raja untuk seluruh Amfoan. Penggantinya ditahun 1925 adalah Mutis OilAmanit dan tahun 1930 diganti oleh Willem Oil Amanit  dan ditahun 1943 Stefanus n’Ndoen diangkat sebagai Wakil Raja Amfoan dan menjadi wakil Amfoan di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. Sampai akhir masa Swapraja ditahun 1962, Amfoan mempunyai 6 Kefettoran yakni: Mosu, Lelogama, Leloboko, Bioba, Honuk dan Naikliu.
– Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Kerajaan_Amfoang

Orang Brani dari Amfoan

 


Kefettoran kerajaan Amfoan

Sampai akhir masa Swapraja ditahun 1962, Amfoan mempunyai 6 Kefettoran yakni: Mosu, Lelogama, Leloboko, Bioba, Honuk dan Naikliu.


Daftar raja kerajaan Amfoan

1683-setelah 1698: Nai Toas,
1708: Am Fo’an,
1708-1718: Dom Manuel, putera,
1718-1748: Daniel, paman,
1748-1776: Bartolomeus I, putera,

1776-1783: Daniel Bartolomeus, putera,
1783-1795: Bartolomeus II Nai Toas, saudara,
1795- ?: Babneno,
1800-1802: Jacob Bartolomeus,
1802-1806: Bartholomeus III,

1806-?: Jacob Bartolomeus, saudara,
1829: Abi Aunoni,
1832: Manoh Aunoni,
1830: Neno,
1845 (sebelumnya)-1850: Fini Manoh Aunoni,

1850-1858: Willem Bartolomeus Manoh, keponakan,
1858-1880: Willem Sanu Aunoni, putera Fini Aunoni,
1881-1902: Anna Elisabeth Aunoni, cucu,
1902-1914: Willem Tafin Talnoni, paman,
1915-1921: Soleman Willem Talnoni, putera,

1922: Adreanus Talnoni, saudara,
1923-1930: Mutis Oil Amanit,
1930-1943: Semuel Oil Amanit, saudara,
1943-1948: Willem Oil Amanit (wafat 1996), putera Mutis Oil Amanit,
1948-1962: Semuel Oil Amanit,kali ke-2.

Amanatun usif fetor tefnai Adrianus Nakbena, raja Amanatun Don Kusa Banunaek, Raja Amfoang Roby Manoh, Raja Amarasi Yesaya Robert M Koroh

Amanatun usif fetor tefnai Adrianus Nakbena , raja Amanatun Don Kusa Banunaek, Raja Amfoang Roby Manoh, Raja Amarasi Yesaya Robert M Koroh


SEJARAH KERAJAAN-KERAJAAN DI TIMOR

Untuk sejarah kerajaan-kerajaan di Timor, klik di sini

Nusa Tenggara Timur, 1900 M


Peta-peta kuno P. Timor

Klik di sini untuk peta kuno P. Timor tahun 1521, 1550, 1600, 1650, 1700-an, 1733, 1762, 1900, 1902.

Timor tahun 1521


Sumber kerajaan Amfoan

– Sejarah kerajaan Amfoan: https://id.wikipedia.org/wiki/
Sejarah kerajaan Amfoan: https://www.wikiwand.com/id/
Sejarah batas tanah antara Amfoan dan Fatuleu: https://www.facebook.com/
– Daftar raja kerajaan Amfoan: https://en.wikipedia.org/

Sejarah kerajaan-kerajaan di pulau Timor

– Sejarah Timor: https://pulautimor.wordpress.com/sejarah-ntt/
– Sejarah Timor: https://id.wikipedia.org/wiki/
– Sejarah Timor: https://p2k.unkris.ac.id/
– Sejarah Timor Tengah: https://www.kompasiana.com/


Kerajaan-kerajaan di Timor tahun 1900 Kerajaan-kerajaan di Timor, 1900 M

3 Comments

3 thoughts on “Amfoan, kerajaan / P. Timor – prov. Nusa Tenggara Timur

  1. Pingback: Untukmu Amfo’an – Roni's Blog

  2. orias

    bagaimana sejarahnya raja taebenu yang dikupang?.

    • Sultans in Indonesia

      Terima kasih atas mail anda. Kami kurang tahu tentang raja-raja di Timor. Spesialis kerajaan-kerajaan di Timor adalah Donald Tick, mail: kupang1960@gmail.com. Facebook: donald tick, kerajaan indonesia.
      Terima kasih, Paul, penerbit website

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

Create a free website or blog at WordPress.com.

%d bloggers like this: